Bupati & Ketua DPRD Saling Sindir di Acara Musrenbang

    Bupati & Ketua DPRD Saling Sindir di Acara Musrenbang

    KAB. CIREBON - Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, H. Luthfi dan Bupati Cirebon, H. Imron saling sindir di acara Musrenbang RKPD pada Rabu (15/3/2023).

    Awalnya, Luthfi menyindir Bupati Cirebon tentang banyaknya jalan rusak di Kabupaten Cirebon. Bahkan, ada warga yang sampai menanam pohon di lokasi jalan rusak.

    "Kami di DPRD sering mendapat keluhan dari warga tentang jalan rusak di banyak titik. Mohon Pak Bupati beserta jajarannya agar fokus memperbaiki jalan rusak. Jadikan infrastruktur sebagai prioritas, " kata ketua dewan dalam sambutannya.

    Musrenbang dihadiri bupati, sekda, para asda, kepala dinas, badan, kantor, camat dan undangan. 

    Luthfi juga menyampaikan keprihatinannya atas jumlah warga miskin di Kabupaten Cirebon yang jumlahnya sangat banyak.

    "Data yang kami miliki ada 81 ribu miskin ekstrim. Jumlah ini membuat Kabupaten Cirebon nomor ketiga urutan bawah se-Jawa Barat, " lanjutnya.

    Sindiran Luthfi langsung direspon Bupati Imron. Dalam sambutannya, bupati meminta pokok-pokok pikiran (pokir) DPRD juga diarahkan ke perbaikan jalan.

    "Saya juga minta pokir DPRD untuk perbaikan jalan. Kita bareng-bareng perbaiki infrastruktur, " tandas Imron.

    Bupati mengakui pihaknya juga mendapat banyak keluhan soal jalan rusak. Keluhan warga pun segera direspon dalam waktu dekat.

    Program pembangunan, baik peningkatan dan pemeliharaan jalan, sedang dalam proses. Akhir Maret diusahakan sudah proses lelang dan kemudian dikerjakan.

    Perlu diketahui, program kegiatan banyak yang pokir. Artinya, pimpinan dan anggota DPRD bisa mengarahkan ke perbaikan jalan dalam pokirnya.

    Agus

    kabupaten cirebon jawa barat bupati cirebon
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Soal Kuwu Dawuan, Camat Tengah Tani : Tidak...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Pelatihan, Imron Berharap Peserta...

    Berita terkait

    Bhabinkamtibmas Desa Kempek Aipda Suharto, S.H. bersama mitra kerja Babinsa Serma Hasan, Melaksanakan sambang dan dialogis dengan Warga dalam rangka menciptakan situasi kondusif di Masyarakat (Cooling System) menjelang pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2024.
    Polsek Babakan Laksanakan Pengamanan dan monitoring Kampanye Pilkada 2024 Calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Cirebon
    Polresta Cirebon Gandeng Forkopimda Gelar Makan Siang Bergizi Gratis di SLB Lemahabang
    Polsek Susukan Laksanakan Patroli Sambang Panwascam dan Monitoring APK Pilkada 2024
    Kapolsek Plered Akp. Kentar Budi S. SH  bersama anggota Polsek Plered melaksanakan giat Binrohtal di Mushola Al- Iklas Polsek Plered.
    Kapolsek Pabuaran Polresta Cirebon AKP Much. Soleh, SH. Pimpin  KRYD, guna Cipkon Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024 dan Ciptakan rasa aman pada tahapan Pilkada Serentak 2024 serta Antisipasi Tindak Kejahatan Malam Minggu.
    Bhabinkamtibmas Desa Kempek Aipda Suharto, S.H. bersama mitra kerja Babinsa Serma Hasan, Melaksanakan sambang dan dialogis dengan Warga dalam rangka menciptakan situasi kondusif di Masyarakat (Cooling System) menjelang pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2024.
    Rabu Wekasan, Polresta Cirebon Salurkan 1000 Paket Bansos ke Warga Terdampak Kenaikan Harga BBM
    Danrem 063/SGJ Sambangi Tokoh DI Fillah NII di Desa Kepuh Kec. Lemahsugih Majalengka
    Kasdim 0614/Kota Cirebon Hadiri Persiapan Pembukaan WBK PPN Kejawanan Cirebon
    Bhabinkamtibmas Desa Sedonglor kontrol Poskamling di Desa Binaan.
    Kapolsek Ciwaringin Memimpin Giat Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) Dengan Membaca Surat Yasin Dan Doa Bersama.
    Personil Polsek Plered Monitoring giat Takbir Keliling di malam Hari Raya Idul Fitri 1445 H, di Ds. Panemvahan kec. Plered
    Polsek Karangsembung melaksanakan kegiatan sosialisasi Kerawanan Pelajar.
    Untuk Mencegah Kejahatan Di Malam Hari, Khususnya C.3. Polsek Sedong Polresta Cirebon Melaksanakan Patroli Malam.

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Cegah kemacetan serta tawuran pelajar, Polsek Lemahabang atur lalu lintas di pertigaan cipeujeuh pagi hari.
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!

    Tags